Postingan

Kunjungan Rumah ODGJ (rang Dengan Gangguan Jiwa) di Wilayah Kerja UPTD Puskesmas Air Molek

Gambar
Banyak masyarakat Indonesia yang masih minim pengetahuannya tentang gangguan kejiwaan atau ODGJ. Mereka sering dianggap sebagai pelaku dalam tindak kejahatan, sehingga keluarga memasungnya karena dianggap meresahkan. Hal tersebut secara tidak langsung telah membuat mereka menjadi korban. Oleh karena itu, UPTD Puskesmas Air Molek secara rutin melakukan kunjungan rumah untuk ODGJ di wilayah Kecamatan Air Molek, khususnya di Desa bermukimnya ODGJ tersebut.   Kunjungan rumah adalah kegiatan untuk mendata serta mendeteksi kondisi ODGJ dalam kaitannya dengan tingkat gangguan kejiwaan yang diderita, dimaksudkan untuk melakukan pemberdayaan keluarga guna dapat mengatasi masalah kesehatan terkait gangguan jiwa tersebut. Tujuan kunjungan rumah keswa adalah; mengecek apakah pasien sudah pernah periksa di fasilitas kesehatan atau belum, apakah pasien sudah mengonsumsi obat-obatan untuk jiwa ; dan apakah pasien rutin minum obat. Dalam upaya memberikan pelayanan kesehatan jiwa bagi Orang De...